Pemberian Vaksinasi Covid-19 Dosis 2, Dinkes Sumenep Siapkan 37.480 Dosis: Semua Puskesmas Siap Melayani

Kesehatan81 Dilihat

Sumenep, Bongkar86.com – Vaksinasi Covid-19 dosis 2, Dinas Kesehatan (Dinkes) Sumenep, Madura Jawa Timur, siapkan 37.480 dosis. Senin (12/7/2021)

Hal itu disampaikan langsung oleh Kepala Dinas Kesehatan Sumenep Agus Mulyono diruang kerjanya.

Bahkan, kata Agus seluruh Puskesmas yang ada di Kabupaten Sumenep baik daratan maupun Kepulauan sudah siap melakukan vaksinasi Covid-19 dosis 2.

Menurut Agus, untuk interval vaksin Sinovac dosis dua yaitu 28 hari setelah dosis 1, sedangkan untuk vaksin astrazeneca itu 3 bulan berikutnya setelah dosis 1.

Lanjut Agus, kebutuhan vaksinasi Covid-19 untuk dosis 2 itu sebanyak 22.487 dosis, yang tersebar di wilayah daratan maupun kepulauan.

Namun, kata Agus Dinas Kesehatan menyediakan sebanyak 37.480 dosis, Jadi cukuplah untuk memberikan vaksinasi Covid-19 dosis 2 dan ini tersebar disemua puskesmas.

Oleh karena itu, kami mengharapkan kepada masyarakat bagi yang jatuh tempo untuk mendapatkan vaksinasi Covid-19 dosis 2 segera melakukan vaksinasi di fasilitas kesehatan terdekat di puskesmas maupun di rumah sakit.

Agus menjelaskan, bahwa pemberian vaksinasi dosis 2 ini bagi pelayan publik dan juga masyarakat umum serta lansia.(istiq/devi/nur)

Komentar