Sumenep, Bongkar86.com – Untuk vaksinasi petugas publik atau pelayanan publik diwilayah Kecamatan Gapura, Kabupaten Sumenep, Madura Jawa Timur, berjalan lancar tanpa ada kendala apapun.
Hal itu disampaikan langsung oleh Kepala Puskesmas Gapura dr. As’ad Zainudin bahwa pelaksanaan kemarin mulai hari Kamis (25/2) sampai hari ini Senin tanggal 02/3 alhamdulillah masyarakat Gapura sangat antosias dan hampir memenuhi dari target yang sudah ditentukan oleh dinas kesehatan sumenep. Rabu 3/3/2021
“Mudah – mudahan dengan cakupan terget ini, harapan kita bersama agar virus Covid-19 bisa segerah punah dari Indonesia khususnya dari Kecamatan Gapura, Sumenep bisa terwujud.
Menurut As’ad, masyarakat terus mendukung program pemerintah diantaranya program vaksinasi sebab ini adalah salah satu iktiar, selain iktiar 5M (memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan, mengurangi mobilitas dan menghindari kerumunan).
“Sedangkan vaksinasi ini suatu iktiar untuk mendapat kekebalan buatan antibodi sehingga bisa terhindar dari penyakit Covid-19 ataupun kalau terkenak tidak sampai parah.
As’ad menghimbau kepada seleuruh masyarakat selalu patuh terhadap protokol kesehatan (Prokes) untuk mendukung kegiatan pemerintah dalam hal ini adalah vaksinasi.
“Sedangkan untuk vaksinasi yang diterima oleh Puskesmas Gapura, kata As’ad dari Dinas Kesehatan Sumenep sebanyak 250 orang dan target tahap kedua ini paling lambat akhir bulan Maret 2021 sudah selesau semua.(apo)
Komentar