Sumenep, Bongkar86.com – Jalan licin akibat adanya hujan, Polsek Bluto Polres Sumenep, Madura Jawa Timur, melakukan pengamanan dan pengaturan lalu lintas di simpang tiga Desa Bluto Kecamatan Bluto Kabupaten setempat. Kamis 11/3/2021
Awalnya wilayah Kecamatan Bluto mengalami hujan yang tidak begitu deras, namun kondisi jalan raya licin apalagi di simpang tiga sehingga untuk mengantisipasi laka lantas, Kapolsek Bluto AKP H. Suhaeri, SH memerintahkan anggotanya untuk melakukan pengaturan jalan.
Tujuan pengaturan lalu lintas yang dilakukan kedua anggota Polsek Bluto dalam rangka menciptakan Kamseltibcarlantas di jalan yaitu salah satunya mencegah terjadinya laka lantas, ” kata Kapolsek Bluto AKP H. Suhaeri, SH
Bahkan, kata Suhaeri pengamanan ini bukan hanya usai hujan tetapi setiap sore memang dilakukan pengaturan jalan khususnya dipersimpangan.
Menurut Suhaeri, di persimpangan tersebut memang rawan laka lantas, apalagi ramai dengan pengendara bila masuk sore hari.
Lanjut Suhaeri, pengaturan lalu lintas tersebut juga demi kenyamanan warga saat berkendara.(apo)
Komentar