Gelar Vaksin Pesantren, Polres Sumenep Berikan Bantuan 2,8 Ton Beras

Polri74 Dilihat

Sumenep, Bongkar86.com – Usai disuntik vaksinasi, para santri dan warga menerima beras dari Polres Sumenep, Madura Jawa Timur. Selasa (07/9/2021)

Kapolres Sumenep, AKBP Rahman Wijaya, S.I.K, selain memberikan semangat kepada para Satriwan dan Santriwati serta warga yang ikut suntik vaksinasi juga memberikan bantuan sosial berupa beras terhadap peserta vaksin usai disuntik.

Hadirnya di lokasi, Forkopimda untuk memantau jalannya vaksinasi, sekaligus mendorong serta mensupport kegiatan vaksinasi dalam rangka vaksinasi serentak pesantren seluruh Indonesia sinergi Polri dan Staf khusus Presiden RI, ” kata Kapolres AKBP Rahman Wijaya, S.I.k

Menurut Kapolres AKBP Rahman, bantuan sosial yang berupa beras Kapolri ini sebanyak 2.8 Ton, ” terangnya

Kapolres berharap dengan ada bantuan ini semoga dapat membantu atau meringankan beban mereka dalam situasi pandemi Covid-19 dan yang terdampak PPKM darurat.

Bahkan, serbuan vaksin merdeka ini, semoga dapat memberikan manfaat bagi santri dan khususnya penanganan di masa pandemi saat ini, dan tentunya ini juga untuk mewujudkan herd immunity di lingkungan pesantren.

Kapolres AKBP Rahman menambahkan, vaksinasi dilakukan untuk mencegah dan menekan penyebaran Covid-19. Vaksin sangat penting untuk melindungi diri dari bahaya Covid-19. Ia berharap seluruh masyarakat mau serta ikut vaksinasi.

“Ini adalah salah satu ikhtiar kita supaya segera terbebas dari musibah ini selain juga kita terus berdoa kepada Allah SWT,” ujarnya

Sementara itu, Pengasuh Ponpes pengasuh Pondok Pesantren An Najah Kyai Ahmad Madzkur Wasik
menyampaikan terima kasih kepada Kapolres Sumenep yang telah menyelenggarakan kegiatan vaksinasi di lingkungan Pondok Pesantren An Najah.

Beliau mengharapkan “mereka selalu sehat dan terjauh dari Covid-19 dan juga Covid-19 semoga cepat usai dari muka bumi ini agar aktifitas pendidikan dan perekonomian bisa pulih kembali seperti semula.”

“Kami sampaikan lagi banyak-banyak terima kasih kepada Polres Sumenep, Bapak Bupati juga Dandim/0827 atas terselenggaranya vaksinasi pesantren ini. Semoga kita bisa segera mewujudkan herd immunity dan selalu sehat serta terhindar dari Covid-19.(eko/hajar/budi)

Komentar