Sumenep, Bongkar86.com – Tempat Pembuangan Sampah (TPS) di jalan Lingar Timur, Kecamatan Kota, Kabupaten Sumenep, Madura Jawa Timur, dikeluhkan warga. Sebab hal tersebut mengeluarkan bau busuk yang menyengat kepenciuman.
Pasalnya, diwilayah jalan Lingkar Timur tersebut oleh masyarakat penjual ikan dijadikan tempat kuliner ikan bakar, sehingga dari sore sampai malam hari ramai pengunjung. Jumat 21/01/2022
Sejak adanya kuliner ikan bakar, jalan Lingkar Timur terasa hidup (tidak sepi) dengan keindahan yang sangat luar biasa. Bahkan selain kuliner ikan bakar juga menjadi tongkrongan para kaum anak muda di sore hari sambil ngopi dengan bermacam camilan yang disediakan oleh penjual.
Namun, setelah itu, sebelah selatan pertigaan malah dijadikan tempat penampungan sampah oleh dinas terkait, sebab ditempat tersebut ada tempat sampah besar milik DHL Kabupaten Sumenep.
Dulu tempat ini bagus dan indah bila sore hari, kata Yanto sambil duduk nyantai menikmati kopinya dilingkar timur.
Apalagi, kata Yanto, tempat ini sama warga khususnya para kaum anak muda dijadikan tempat tongkrongan sambil ngopi sore hari.
Menurut Yanto, selain dijadikan tempat tongkrongan, juga dijadikan tempat kuliner ikan bakar. Sehingga Kota Keris ini terkenal dengan ikan bakarnya di lingkar timur.
Namun, kata Yanto setelah kuliner ikan bakar tersebut ramai pengunjung, malah dijadikan tempat penampungan sampah oleh dinas terkait.
Seharusnya pemerintah daerah itu mendukung dan membantu mengembangkan dengan adanya kuliner ikan bakar di lingkar timur bukan malah mencemarkan dengan penampungan sampah yang bau busuk setiap hari di wilayah tersebut.
Sementara, Plt Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Sumenep Drs. Ec. Ernawan Utomo, M.Si mengatakan bahwa soal penempatan lokasi itu pastinya rekomendasi dari desa bukan kita (DLH).
Sebab, kata Iwan panggilan akrabnya menjelaskan DLH hanya menyediakan fasilitas seperti kontener.
“Untuk pemilihan lokasi di lingkar timur tersebut, kami yakin pasti koordinasi dari pihak kepala desa,”.(gilang/arji/apo)
Komentar