SUMENEP, Bongkar86.com – Tahun 2024 mendatang, Perusahaan Daerah (Perumda) Air Minum Sumekar Sumenep, Madura Jawa Timur, targetkan 1.400 pelanggan baru dalam rangka perluasan jangkauan pelanggan atau masyarakat.
Hal tersebut diungkapkan langsung oleh Direktur Utama PDAM Sumekar Febmi Noerdiansyah, S.AP diruang kerjanya. Selasa 24/10/2023
Menurut Febmi, Tahun 2024 mendatang menargetkan 1.400 pelanggan baru.
Sebab, kata Febmi dalam perluasan tersebut untuk memenuhi kebutuhan air minum bagi masyarakat di Kota Keris.
“Target pelanggan baru ini akan masuk dalam program sambungan murah atau gratis,” ucap Febmi
Sehingga, lanjut Febmi, agar program tersebut terlaksana, pihaknya terus melakukan kajian dan memaksimalkan semuanya.
“Dari program sambungan biaya murah atau gratis dari Perumda untuk menarik pelanggan- pelanggan baru. Kita targetkan 1.400 pelanggan baru di tahun 2024.(Apo)
Komentar