Lakukan Peletakan Batu Pertama Pembangunan PP Darul Qur’an, Bupati Sampang H. Slamet Junaedi: Diharapkan Mampu Meningkatkan Kualitas Pendidikan Keagamaan

Pemerintahan79 Dilihat

Sampang, Bongkar86.com – Bupati Sampang H Slamet Junaedi bersama Wabup H. Abdullah Hidayat lakukan peletakan batu pertama pembangunan Pondok Pesantren Darul Qur’an Was Sunnah di Jalan Rajawali Baru Kecamatan Sampang, Kabupaten Sampang, Madura Jawa Timur, Selasa (1/6/2021).

Acara dihadiri Camat Sampang Yudhi Adidarta Karma S.STP., M.Si, Lurah Polagan dan Lurah Karang Dalam, Tokoh Agama dan Tokoh Masyarakat setempat.

Usai melakukan peletakan batu pertaman, Bupati Sampang H. Slamet Junaidi menyampaikan bahwa, pihaknya sangat mengapresiasi dengan pembangunan Pondok Pesantren Darul Qur’an Was Sunnah sebagai tempat pendidikan agama.

“Dengan dibangunnya PP Darul Qur’an ini diharapkan mampu meningkatkan kualitas pendidikan keagamaan bagi generasi muda khususnya wilayah Kabupaten Sampang.

Menurut Bupati, selain berkualitas juga mampu mencetak para santri yang cerdas dan hafal alquran.

Lanjut Bupati, pembangunan pondok pesantren bukan hanya di Darul Qur’an saja, namun di Kabupaten Sampang semoga semakin banyak lagi pembangunan pondok pesantren.

Sementara Pengasuh Pondok Pesantren Darul Qur’an Was Sunnah KH Ainul Yaqin menyampaikan terima kasih kepada Bupati dan wakil Bupati Sampang yang telah berkenan hadir dan melakukan peletakan batu pertama pembangunan PP Darul Qur’an ini.

“Selain itu, kami sebagai pengsuh PP Darul Qur’an juga menyampaikan terima kasih kepada warga masyarakat sekitar berkat dorongan dan tenaganya dalam pembangunan gedung Pondok Pesentren inim

Bahkan, KH Ainul Yaqin menjelaskan sampai saat ini dana yang terkumpul sekitar 40 juta dari total dana 900 juta yang dibutuhkan untuk membangun gedung pondok pesantren.

Menurut KH Ainul Yaqin, sedangkan pembangunan ini ditargetkan tiga lantai, ” terangnya

“KH Ainul Yaqin berharap dengan hadirnya Bupati dan Wakil Bupati Sampang agar ikut terlibat dalam hal kebaikan yang bermanfaat untuk masyarakat banyak khususnya dibidang pendidikan agama.(RH/Apo)

Komentar