Kepala Disdukcapil Sumenep Apresiasi Kinerja Pegawai dan Staf Dalam Memberikan Pelayanan Kepada Masyarakat

Infrastruktur248 Dilihat

SUMENEP, Bongkar86.com – Pada hari Senin, 06 Mei 2024, Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Sumenep, Madura Jawa Timur, mengadakan apel pagi yang dipimpin oleh Bapak Kepala Dinas Drs. Raden Achmad Syahwan Effendy,

Dalam kesempatan tersebut, Kadis Syahwan menyampaikan apresiasinya kepada seluruh karyawan atas dedikasi dan kerja keras mereka dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat Kabupaten Sumenep dengan Tagline “Bismillah Melayani”

Kadis Syahwan juga berpesan kepada para karyawan untuk tetap mempertahankan dan meningkatkan kualitas pelayanan.

Bahkan, Syahwan menekankan pentingnya menjaga profesionalisme, integritas, dan kedisiplinan dalam bekerja.

Kadis Syahwan menjelaskan bahwa dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat dalam pembuatan dokumen kependudukan, Disdukcapil memiliki program seperti “KARE MATOR” (Karep Aladine Rekam Nompak Motor), Mobil keliling dan pelayanan di MPP Sabtu-Minggu dihari libur tetap buka.

Apel pagi ini diharapkan dapat memotivasi para karyawan Disdukcapil Sumenep untuk terus memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.

Apel Pagi Yang Diikuti Oleh Seluruh Pegawai Disdukcapil Kabupaten Sumenep Ini berjalan dengan lancar dan tertib.

Apel pagi adalah salah satu tradisi yang sudah lama ada di Indonesia. Apel pagi dianggap sebagai strategi untuk meningkatkan kedisiplinan dan kualitas kinerja warga sekolah, kantor, atau organisasi. Apel pagi juga menjadi ajang untuk mempererat hubungan antara sesama anggota komunitas dan menumbuhkan rasa solidaritas dan tanggung jawab. Apel pagi adalah salah satu bentuk penghargaan terhadap negara dan bangsa yang kita cintai.(Apo)

Komentar