Jelang Hari Raya Idul Fitri, Kapolresta Mojokerto AKBP Deddy Supriadi Salurkan 13 Ton Beras Bansos Peduli Covid-19

Polri276 Dilihat

Mojokerto, Bongkar86.com – Polresta Mojokerto bersama Kodim 0815 Mojokerto menerima dan siap mendistribusikan sembako bantuan sosial (Bansos) dari Yayasan Bunda Suci Indonesia. Selasa (04/5/2021)

Penerimaan paket tersebut dilakukan di Lapangan Maha Patih Gajah Mada di Mapolresta Mojokerto. Selanjutnya Polresta Mojokerto bersama Kodim 0815 siap mendistribusikan paket berupa beras dan masker itu kepada masyarakat yang terdampak covid-19.

Dikatakan Kapolresta Mojokerto AKBP Deddy Supriadi, bantuan sosial tersebut berupa sembako beras sebanyak 13 ton dan masker. Nantinya bantuan itu akan langsung dilakukan penyerahan kepada masyarakat yang sudah teridentifikasi oleh babintatibmas maupun babinsa untuk diserahkan masing-masing warga berupa beras 10 kg dan beberapa buah masker.

“Harapannya selama covid-19 ini dapat meringankan beban bagi masyarakat yang tidak mampu,” tuturnya.

Masih kata AKBP Deddy Supriadi, mengenai kategori warga yang layak mendapat bantuan itu, polresta Mojokerto akan melakukan koordinasi dengan Dinas Sosial.

“Siapa saja yang berhak menerima sembako tersebut, Itu sudah kami lakukan koordinasi dengan Dinas Sosial, nantinya disalurkan kepada warga di tiga kecamatan dari mojokerto kota dan 4 Kecamatan di Kabupaten Mojokerto, totalnya nanti ada 1300 orang. per orang mendapatkan 10 kg beras dan masker,” imbuh AKBP Deddy Supriadi.

Sementara itu, menurut Law Gio Bing dari Yayasan Bunda Suci Indonesia Cabang Surabaya mengatakan, kegiatan ini merupakan kegiatan pertama yang dilakukan.

Pihaknya bekerjasama dengan Polri dan TNI untuk menyalurkan bantuan sosial (bansos). Untuk Lima Provinsi di Pulau Jawa akan dibagikan total satu juta paket bansos. Khusus untuk Provinsi Jawa Timur mendapat 200 ribu paket.

Kita sasarannya yaitu warga yang terdampak Covid yang di PHK dan warga yang tidak mampu, masing-masing menerima 10 kg dan masker sebanyak 20 pcs,” pungkasnya.(apo/putri)

Komentar