Diskop UMK Perindag Sumenep Akan Salurkan Kendaraan Roda Tiga, Aktivis Berharap Penerima Tepat Sasaran

Infrastruktur580 Dilihat

SUMENEP, Bongkar86.com – Dinas Koperasi, Usaha Kecil Menengah, Perindustrian, dan Perdagangan (Diskop UKM Perindag) Sumenep mengelola dana pokok-pokok pikiran (Pokir) anggota DPRD Sumenep Rp 959.900.001. Senin 25/03/2024

Dana hampir satu miliar tersebut akan dibelanjakan kendaraan roda tiga bak terbuka untuk disalurkan kepada kelompok, baik kelompok bidang usaha, industri, perdagangan kecil.

Kepala Diskop UKM Perindag Sumenep Moh. Ramli mengatakan, tahun ini pihaknya mengelola dana hibah ratusan juta.

“Dana itu akan dibelanjakan barang yakni kendaraan roda tiga untuk masyarakat khususnya di bidang usaha. ”Tapi, dananya itu mayoritas dari Pokir dewan,” katanya.

Ramli menjelaskan, kendaraan roda tiga tersebut akan disalurkan kepada kelompok, baik kelompok bidang usaha, industri, perdagangan kecil, dan sebagainya.

Namun, kata Ramli Sasaran penerima ditentukan anggota dewan dan kami hanya mengelola data usulan itu.

“Kalau data penerimanya sudah tepat, baru akan kami urus SK bupati. Lalu, diproses penyalurannya,” terang Ramli.

Sementara Nulla sebagai Aktivis menegaskan bahwa bantuan kendaraan roda tiga itu harus tepat sasaran. Jangan asal menyalurkan kepada penerima.

Nulla berharap kepada masyarakat agar melaporkan kepada pihak terkait apabila ada proses penyaluran Bantuan Sosial (Bansos) yang tidak tepat sasaran.

“Masyarakat jangan takut untuk melaporkan atau sekalipun mengkritisi, apabila ada penyaluran bantuan kendaraan yang tidak tepat sasaran,” ujarnya.(Apo)

Komentar