TP PKK Sumenep Gelar Lomba Fashion Ecoprint, Ketua Nia Kurnia Fauzi: Untuk Tumbuhkan Ekonomi Kreatif

Infrastruktur156 Dilihat

SUMENEP, Bongkar86.com – Kabupaten Sumenep yang dikenal dengan Kota Keris serta yang kaya dengan kreasi batik. Kekhasan motif batik terus diangkat guna menggali potensi pada masing-masing kecamatan.

Sehingga TP PKK Kabupaten Sumenep, Madura Jawa Timur, melakukan upaya dengan menggelar Lomba fashion design batik berbahan dasar ecoprint.

Acara lambo fashion dilaksanakan aula TP PKK Jl. Jendral Sudirman, Lingkungan Delama, Kelurahan Pajagalan, Kecamatan Kota Kabupaten Sumenep. Sabtu 27/4/2024

Sedangkan peserta lomba fashion diikuti sebanyak 26 dari perwakilan masing-masing kecamatan se-kabupaten Sumenep.

Para peserta fashion menampilkan hasil karyanya sendiri. Batik ecoprint ini merupakan salah satu jenis batik yang metode pembuatannya memanfaatkan pewarna alami dari tanin atau zat warna daun, akar atau batang yang diletakan pada sehelai kain yang cocok dibuat fashion.

Nia Kurnia Fauzi Ketua TP PKK Kabupaten Sumenep mengatakan bahwa kegiatan ini bagian dari tindak lanjut pelatihan yang sebelumnya yang diadakan tahun 2023 kemarin.

” Tahun 2023 kemarin, Tim penggerak PKK Kabupaten Sumenep mengadakan pelatihan batik ecoprint dan. Tahun 2024 melihat hasilnya melalui fashion ini, ” tutur Nia Fauzi

Menurut Nia Fauzi, kegiatan ini untuk melihat hasil karya dari tim-tim penggerak PKK kecamatan yang sudah kami berikan pelatihan sebelum, ” terangnya

“Alhamdulillah para peserta dari perwakilan PKK kecamatan ikut mempraktekkan dari hasil bahan ecoprint.

Nia Fauzi menjelaskan bahwa batik ecoprint bagian dari ekspresi cinta, ” ucapnya

Bahkan, Nia Fauzi menambahkan, Hal ini juga sebagai pendorong peningkatan ekonomi Sumenep dan juga karya bisa menjadi potensi lokal.

“Gebrakan ini menjadi contoh oleh desa atau kelurahan yang lain nantinya. Bagaimana kita menjadi perempuan mandiri dan juga membudayakan serta memperkenalkan ke generasi kita betapa indahnya membatik agar supaya generasi kita mencintai batik.

Nia Fauzi berharap adanya kegiatan ini bisa memicu dan senang kepada batik ecoprint yang mudah dicari dilingkungan kita sendiri yang bahan dasarnya dari alam.(Apo)

Komentar