Sukseskan Launching Jatim Bermasker, Kapolres Sumenep AKBP Darman SIK Sampaikan Masyarakat Peran Utama Pencegahan Covid-19

0
413

Sumenep, Bongkar 86.com – Polres Sumenep, ikut menyukseskan dalam kegiatan Launching Jatim Bermasker Kampung Tangguh, di Desa Pabian, Kecamatan Kota, Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur. Kamis, 06/08/2020.

Kegiatan tersebut di selenggarakan oleh Kepolisian Daerah Jawa Timur (Polda Jatim) yang di gelar secara serentak sekitar pukul 16:00 Wib.

Menurut Kapolres Sumenep AKBP Darman, S.I.K, tujuan di bentuknya Jatim Bermasker Kampung Tangguh tersebut yaitu guna mencegah penyebaran pandemi virus Corona.

“Untuk mencegah hal tersebut kami harus memulai dari bawah, Sebab masyarakat merupakan peran besar dalam pencegahan penyebaran Covid-19”, Ujar Darman.

Selain itu, Darman juga mengatakan pihaknya akan membagikan masker massal, baik untuk ibu-ibu PKK maupun kelompok karang taruna dan kelompok yang lainnya. Sebab, pada bulan ini Presiden Jokowi mengadakan program setengah milyar masker yang akan di bagikan ke setiap desa.

“Kami berharap tidak hanya pemerintah yang bekerja keras untuk mencegah penyebaran virus Corona, sebab kami juga butuh kesadaran setiap masyarakat dengan cara mematuhi protokol kesehatan”, tambahnya.

Selanjutnya, Darman menjelaskan, 15 hari kedepan pihaknya akan terus melakukan sosialisasi bermasker dan cuci tangan. setelah itu, jika satu bulan masih tetap ada yang tidak mematuhi protokol kesehatan maka akan dikenakan sangsi.

“Ya sesuai dengan apa yang di katakan Bupati Sumenep, Pelanggaran pertama mungkin hanya berupa sangsi sosial, namun jika setelah di lakukan sangsi pertama tetap tidak mematuhi protokol kesehatan, pasti akan di lanjut dengan penegakan hukum”, tegasnya.(Fer/Kit/Fit/Rest)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here