Cegah Kabar Adanya Penculikan Anak, Kapolsek Saronggi Bersama Danramil 0827/06 Tegaskan, Itu Hoax

0
732

Sumenep, Bongkar86.com – Kapolsek Saronggi bersama Danramil lakukan silaturrahmi dengan masyarakat petani Saronggi, Kecamatan Saronggi, Kabupaten Sumenep, Madura Jawa Timur, sampaikan pesan – pesan kamtibmas cegah berita hoax adanya penculikan anak.

Kapolsek Saringgi IPTU Wahyudi K. SH bersama Danramil Saronggi KAPTEN INF. Sustrino melaksanakan Silahturahmi Tatap muka dengan Masyarakat petani di Dusun Bunot Desa Juluk Kecamatan Saronggi yang baru selesai bekerja.

Kapolsek Saronggi IPTU Wahyudi memberikan pesan Kamtibmas terkait jelang Pilkada dan Pilkades II Sumenep Tahun 2020, pihaknya mengajak masyarakat untuk menjaga kerukunan agar jangan sampai terpancing issue – issue Politik yang dapat memecah belah hubungan Silahturahmi antar sesama tetangga.

Bahkan, pihaknya memohon dukungan dan kerjasama dengan pihak Kepolisian untuk menjaga dan mensukseskan Pilkada dan Pilkades Sumenep Tahun 2020 yang Damai, Aman dan Kondusif.

Selain itu, Wahyudi berharap sehubungan masih dalam Musim Penghujan, semua masyarakat dapat Waspada dan Antsispasi Bencana Alam seperti halnya Anging Puting Beliung maupun Banjir.

Wahyudi menambahkan, adanya berita atau informasi yang belum jelas atau Berita HOAX di Media Sosial melalui bermacam Aplikasi di Hand Phone ( HP ), seperti baru – baru ini telah diisukan adanya penculikan anak. Namun kenyataannya setelah diklarifikasi adanya Berita atau Info tersebut ternyata tidak ada atau *HOAX*.(apo)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here